Tuesday, August 21, 2018

Sudah selesai dan tak perlu lagi kau habiskan energimu dengan sia-sia. Pada akhirnya, tidak ada yang benar-benar berubah. Dan itu bukanlah masalah.

Kau memang tidak memiliki apa yang dimiliki orang lain namun sebaliknya,kau memiliki sesuatu yang tidak dimiliki orang lain. Dan kau bisa melakukan hal yang hanya bisa dilakukan oleh dirimu seorang. Itulah keadilan yang sesungguhnya. Keadilan yang mencakup bahwa setiap yang dimiliki atau dititipi--selalu berwujud materi atau subtansi berbeda.


Ingatlah akan janjimu yang kau ucapkan kepada dirimu sendiri bahwa apa pun yang kau lakukan ataupun kau perjuangkan hanyalah untuk dirimu seorang. Jauhilah perbudakan atas dasar apa pun, tanpa terkecuali atas nama cinta. Pahami janjimu sendiri kala itu.

Semua yang berlalu hingga saat ini telah berakhir. Dan inilah babak baru dalam hidupmu. Kau boleh kehilangan sesuatu, bahkan meski sangat berharga dari dirimu. Entah kasih atau apapun yang bisa saja hilang darimu. Namun ingatlah bahwa satu hal yang tidak boleh hilang adalah dirimu sendiri. Kemampuan bertahanmu yang mengesankan, kemampuan berpikirmu dan singkat kata, karakter dirimu. Karena di situlah terletak esensi atau hakikat segala sesuatu.

Lihatlah sekelilingmu, bagaimana daun-daun yang tumbuh dengan serat yang khas, bagaimana burung-burung terbang dengan sayap kebebasannya dan lihatlah bagaimana senja yang membawa pesan untuk setiap hal yang dikenang. Karena kenangan bukanlah hal yang harus ditangisi namun sebuah saksi bahwa hidupmu begitu indah dan akan selalu indah hingga udara terakhir kau hirup.
.
Diakui, dunia memang kejam. Penuh kebohongan serta hal-hal yang kian memberimu peluang untuk cidera. Namun dunia juga memberi kesempatan dan peluang untuk berbahagia.

Terakhir, ucapkan selamat jalan untuk sang mantan dan sampaikan terima kasih padanya bahwa hidup yang pernah kalian jalani adalah kisah yang sangat romantis dan indah. Dan akan jauh lebih romantis dan harmonis lagi ketika kalian hidup dengan pasangan masing-masing.

Perpisahan adalah awal yang baru. Jangan lupa bahagia.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Aksara Senja Embara - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -